- by Admin
- 18 Februari 25
Polres Salatiga – Jumat ( 17 /06 / 2022 ) Bhabinkamtibmas Tingkir Lor Aiptu Sutarjo melakukan sambang ke lokasi pengerjaan Proyek LPMK ( Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan ) yang berada di Krajan Rt 01 Rw 02 Kelurahan Tingkir Lor Kecamatan Tingkir.
Dalam kesempatan ini Bhabinkamtibmas Tingkir Lor menyampaikan, kepada Ahsanudin selaku koordinator proyek yang juga anggota LPMK agar secara rutin melakukan kontrol ke lokasi proyek guna mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, selain itu waspadai cuaca yang cepat berubah dan jika tidak memungkinkan hentikan pekerjaan dilanjutkan jika cuaca sudah mendukung, rapikan material agar tidak mengganggu warga sekitar, jelas Aiptu Sutarjo.
Ahsanudin menyambut baik pesan dan himbauan yang disampaikan Bhabinkamtibmas Tingkir Lor, selaku koordinator proyek LPMK siap untuk terus melaksanakan cek dan kontrol agar proyek dapat berjalan sesuai yang direncanakan, siap untuk mewaspadai cuaca maupun material agar tidak mengganggu warga, ucapnya.
Kapolres Salatiga yang dihubungi ditempat terpisah menyampaikan, Patroli dialogis merupakan wujud Polri hadir ditengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, dengan kehadiran aparat dilapangan diharapkan setiap kegiatan masyarakat dapat berjalan lancar, aman dan kondusif, jelas AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi.
( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )