- by Admin
- 18 Februari 25
Surakarta- Polresta Surakarta menurunkan papan nama organisasi Khilafatul Muslimin di Kelurahan Karangasem RT 01 RW 9 Gang Sawo 4 nomor 8, Kecamatan Laweyan, Surakarta, Kamis (9/6). Ada dua papan nama yang diturunkan oleh Polresta Surakarta.
Satu papan nama bertuliskan Khilafatul Muslimin Ummul Quro Solo Kota, dan papan nama berwarna dasar putih di bawahnya bertuliskan Khilafatul Muslim.
Kapolresta Surakarta Kombes Ade Safri Simanjuntak,SIK.MSi mengatakan, selain penurunan papan nama, pihaknya juga akan memanggil sejumlah pengurus Khilafatul Muslimin.
“Selain penurunan papan nama ini, kita nanti akan melakukan pemanggilan para pentolan Khilafatul Muslimin dalam bingkai lidik. Kita panggil untuk klarifikasi,” ucap Kombes.Pol. Ade Safri.
Penurunan papan nama dilakukan selepas salat Zuhur. Kapolresta datang ke lokasi bersama rombongan. Di depan rumah sederhana bercat putih yang digunakan untuk kantor Khilafatul Muslimin, Kapolresta sempat berdialog dengan penghuni rumah.
Sebelum melakukan pelepasan papan nama, Kapolresta terlebih dahulu menyerahkan surat ke penghuni yang menempati kantor tersebut. Setelah sekitar 15 menit sejumlah petugas baru melepas kedua papan nama.