Polres Salatiga – Exit Tol Salatiga adalah jalur utama keluar masuk Kota Salatiga yang dimanfaatkan oleh masyarakat pengguna jalan sehingga situasi disekitar lokasi harus selalu kondusif, aman dan terkendali.
Selasa ( 24 / 05 / 2022 ) anggota Patroli malam Polsek Tingkir yang dipimpin Aiptu Samsul Hadi, melakukan sambang ke exit tol untuk memantau perkembangan situasi Kamtibmas maupun arus lalulintas, selain itu untuk memastikan lokasi juga terhindar dari aksi balap motor liar yang dulu sering berlangsung dan dilakukan oleh remaja – remaja Kelompok Sepeda Motor dari luar wilayah Kota Salatiga, yang sempat menjadi keluhan warga sekitar maupun pengguna jalan, kepada warga yang tinggal dan beraktifitas di sekitar Exit Tol dihimbau agar segera melaporkan kepada anggota Polsek Tingkir apabila mengetahui adanya gangguan kamtibmas seperti balap liar maupun aksi nkejahatan lainya, sehingga dapat segera diantisipasi ataupun ditindak lanjuti dengan segera, pesannya.
Wahyono salah seorang koordinator ojek di lokasi menyampaikan, terima kasih atas patroli malam yang dilaksanakan Polsek Tingkir, siap untuk segera melapor jika terjadi aksi balap liar maupun tindak kejahatan, ucapnya.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIk MSI menyampaikan, terima kasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif melaksanakan sambang kewilayahan dalam menciptakan situasi kamtibmas ditengah masyarakat, berikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat dengan tetap mengedepankan sikap santun dan humanis, tegas Kapolres.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )