Jumat, 20 Mei 2022

Dadakan 20 Personel Kepolisian Periksa Tes Urine


  • by Admin  |
  • Jumat, 20 Mei 2022
Dadakan 20 Personel Kepolisian Periksa Tes Urine


(Polres Blitar) Dalam upaya memberantas penyalahgunaan narkoba dikalangan kepolisian, personel Polres Polres Blitar mengadakan tes urine kepada 20 personel dari masing-masing satuan fungsi.

“Sekitar pukul 09.00 Wit di Aula Polres Blitar dilaksanakan pemeriksaan tes urine terhadap anggota Polres Blitar, dalam rangka memberantas penyalahgunaan narkoba, personel Polres Polres Blitar melaksanakan cek urine secara dadakan,” ungkap kata Kapolres Blitar.
Kapolres Polres Blitar menuturkan, Polres Polres Blitar terus berkomitmen untuk menegakkan hukum terhadap para pelaku penyalahgunaan narkoba, tidak terkecuali pada personel Polres blitar. Kasi Propam menambahkan tidak memberikan ruang terhadap penyalahgunaan narkoba dan akan menindak tegas.
“Penegakan hukum terhadap penyalahgunaan narkoba tidak main-main, mengingat penyalahgunaan narkoba sudah sampai di berbagai kalangan,” tegasnya.
Kasi Propam mengatakan kegiatan ini merupakan perintah langsung dari Kadiv Propam Polri yang mengirim instruksi melalui surat telegram sekaligus untuk melakukan pengawasan terhadap personel Polri yang terindikasi menggunakan narkoba.

Baca juga