Walaupun situasi kamtibmas di wilayah wlingi relatif aman dan kondusif namun Polsek Wlingi Polres Blitar tetap giat melayani masyarakat untuk memberikan pengamanan giat Waisak di Wihara yang berada di dusun Ngebul Desa Balerejo Kecamatan Wlingi, Senin 16 Mei 2022 pukul 10.30 wib hingga 12.30 wib.
Dengan berkolaborasi dengan Koramil Wlingi, anggota Polsek Wlingi melakukan pengamanan didepan pintu masuk Wihara sebagai antisipasi gangguan keamanan.
Dengan menghadirkan Kanit Binmas dan anggota jaga Polsek Wlingi Polres Blitar diharapkan bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi para umat Budha di Desa Balerejo untuk melaksanakan kegiatan Ibadah dalam rangka hari Waisak.
Dalam kesempatan itu Kanit Binmas Polsek Wlingi AKP Sunari tidak lupa sampaikan pesan-pesan kamtibmas, hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaan.
Apa yang dilakukan Kanit Binmas tersebut mendapat apresiasi dari pihak pengurus Wihara, hal ini bisa diketahui dari ucapan terimakasih yang diterima AKP Sunari. Mulai awal hingga akhir acara berlangsung aman dan lancar sesuai harapan bersama.