- by Admin
- 23 Maret 25
Polres Salatiga – Langkah dan inisiatif positif harus dilakukan oleh anggota Polri di lapangan untuk terwujudnya situasi wilayah yang kondusif, aman dan terkendali sehingga warga masyarakat menjadi aman , nyaman serta melindungi dalam aktifitasnya.
Minggu ( 08 / 05 / 2022 ) anggota Pos Pantau Pertigaan Bethanny yang dipimpin Kapospam AKP R Danang SW, SH,MH membantu melakukan Pamturlalin di Pertigaan ABC untuk terwujudnya kelancaran lintasan rombongan Irwasda Polda Jateng.
Inisiatif tersebut dilakukan setelah Kapospantau melihat kondusifitas di area Pos Pantau Pertigaan Bethanny dan mengetahui adanya potensi kerawanan penumpukkan arus lalulintas di sekitar pertigaan ABC karena masih padatnya aktifitas masyarakat pengguna jalan di sekitar lokasi, ” kondusifitas kelancaran arus lalulintas harus kita wujudkan dalam setiap lintasan kunjungan pejabat Polri ” AKP R Danang SW, SH,MH menjelaskan.
Apa yang telah dilakukan anggota Pos Pantau Bethanyy di Pertigaan ABC juga mendapat sambutan positif dari warga masyarakat pengguna jalan yang berada di lokasi karena kehadiran anggota mampu mengantisipasi terjadinya permasalahan lalulintas di jalan raya khususnya penumpukkan arus yang bisa menimbulkan kemacetan.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi menyatakan kondusifitas kelancaran arus lalulintas harus terus di wujudkan dengan upaya dan inisiatif anggota untuk melakukan pengaturan arus di lokasi – lokasi yang rawan terjadinya potensi permasalahan, diharapkan dalam kegiatannya tetap mengedepankan santun dan ramah kepada masyarakat.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )