Situasi Terkini Wadas : Bahu Membahu Bersama Warga Wadas, Personil TNI- Polri Gelar Baksos di Tiga Dusun

 

PURWOREJO – Kegiatan Bakti Sosial TNI-Polri di desa Wadas terus berlanjut. Upaya yang dilakukan para personil Polres dan Kodim Purworejo itu ditujukan untuk menciptakan situasi guyup dan kondusif di Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo.

Setelah mengadakan menggelar bantuan sosial, silaturahmi dan perbaikan di tempat ibadah, Personil Kodim dan Polres dibantu warga melaksanakan jambanisasi di tiga dusun Desa Wadas.

Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menyatakan kegiatan tersebut akan dilakukan terus untuk menjaga situasi kondusif di Wadas dan menyambungkan silaturahmi antar warga.

“Selain memberikan Psikoedukasi, pemberian bantuan sosial dan Silaturahmi warga, saat ini juga dilaksanakan jambanisasi di Dusun Beran, Dusun Kaliawis
dan Dusun Kalimanggis,” kata Kabidhumas saat diwawancara, Senin (14/2) siang.

Sedangkan di dusun Gowok desa Wadas, lanjut kabidhumas, dilakukan pembagian paket bantuan sosial kepada warga.

“Untuk kegiatan bakti sosial hari ini dimotori Dirbinmas Polda Jateng dan didukung Satbinmas dan Bhabinkamtibmas Polres Purworejo,” tambahnya.

Kabidhumas juga menjelaskan, sejumlah warga juga menggelar kegiatan pengajian di di Masjid Al Huda Dusun Krajan Ds Wadas.

Kabidhumas menyambut baik kegiatan-kegiatan positif yang digelar warga. Diharapkan situasi Wadas akan menjadi lebih kondusif, silaturahmi warga pro dan kontra penambangan Andesit dapat dijalin erat kembali.

“Semoga situasi terus membaik. TNI-Polri akan berusaha membantu warga demi terciptanya ketentraman warga dan situasi Kamtibmas yang kondusif,” tutup Kabidhumas.

Site Footer