Polres Salatiga – Tribratanews.salatiga.jateng.polri.go.id – Adanya seorang warga di Rwilayah Kutowinangun Lor Kecamatan Tingkir yang dinyatakan terpapar Covid 19, jajaran Polsek Tingkir Polres Salatiga segera melakukan langkah – langkah antisipasi meluasnya penyebaran.
Rabu ( 02 / 02 / 2022 ) Kapolsek Tingkir Kompol Edi Hartono SH MH yang didampingi Kanit Provos Aiptu Budi Setyawan, Panit Binmas Aiptu Pujo Wasono dan Bhabinkamtibmas Kutowinangun Lor Aiptu Heriyanto mengunjungi lokasi guna menuampaikan pembinaan dan penyuluhan (binluh) terhadap warga sekitar melalui Ketua Rt 01 dan Ketua Rw 05 untuk memastikan warga yang terpapar disiplin melaksanakan isolasi mandiri dan warga lingkungannya lebih disiplin prokes 5 M untuk mencegah meluasnya penyebaran covid19.
Selain itu diharapkan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan atau swadaya melaksanakan penyemprotan disinfektan diwilayahnya, diharapkan warga juga disiplin prokes, dan untuk sementara menjaga jarak dengan keluarga yang melaksanakan isolasi mandiri, namun tetap beri perhatian untuk memberikan dukungan moril bagi warga yang terpapar, jelas Kompol Edi Hartono SH MH.
Ketua RT Butuh menyamput positif atas himbauan yang disampaikan Kapolsek Tingkir, kita tetap akan memperhatikan warganya yang terpapar covid, memberikan dukungan melalui jogo tonggo, terangnya yang juga diamnini oleh warga lainnya.
Selanjutnya Kapolsek Tinggkir bersama rombongan dan Ketua Rt mengunjungi kekediaman warga yang melaksanakan isolasi Mandiri dan menghimbau agar disiplin melaksanakan isolasi mandiri serta tidak melakukan aktifitas diluar rumah, apabila membutuhkan bantuan bisa menghubungi Ketua RT maupun Polsek Tingkir, sampai Kompol Edi Hartono SH MH.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi menyampaikan apa yang telah dilakukan anggota Polsek Tingkir adalah bagian dari upaya untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat, mengantisipasi potensi penyebaran Covid 19, diharapkan koordinasi dengan pihak – pihak terkait terus dilakukan guna memenuhi apa yang menjadi harapan dari pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid 19.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng )